Kekurangan Dan Kelebihan Menerbitkan Buku Melalui Penerbit Mayor
Salah satu jalur menerbitkan buku yang paling sering digunakan dan bahka menjadi langganan pastinya penerbit mayor. Banyak anggapan jika menerbitkan buku dari penerbit mayor menjadikan buku menjadi lebih berkelas, mudah dikenal orang dan bahkan royalty yang didapatkan pun sangat tinggi. Sebenarnya setiap jalur penerbitan buku memiliki kelebihan dan juga kekurangan masing-masing tak terkecuali dengan menerbitkan buku melalui penerbit mayor. Berikut ini beberapa kelebihan dan kekurangan yang bisa didapat dengan menerbitkan bukuĀ melalui penerbit mayor.
Penerbit Mayor Memiliki Jaringan Distribusi yang Luas
Kelebihan pertama yang bisa Anda dapatkan jika ingin menerbitkan buku melalui penerbit mayor adalah penerbit memiliki jaringan distribusi yang sangat luas. Distribusi buku tentu menjadi hal yang sangat penting pada saat menerbitkan buku sebab distribusi ini akan mempengaruhi banyak atau tidaknya buku yang bisa kita jual. Penerbit mayor biasanya suah memiliki jaringan distributor buku tersendiri dimana buku yang Anda buat akan didistrubsikan ke distributor tersebut. Sehingga, bagi penulis, penulis hanya memikirkan dan menyetorkan buku yang akan diterbitkan ke penerbit saja tanpa harus memikirkan mau didistribusikan buku yang akan dibuat.
Penerbit Mayor Tidak Memerlukan Modal Pribadi
Kelebihan dan juga keuntungan yang kedua jika menerbitkan buku melalui penerbit mayor adalah penulis tidak perlu mengeluarkan modal dalam menerbitkan dan mendistribusikan buku yang dibuat. Sudah pasti ini menjadi satu keuntungan yang luar biasa, sebab untuk membuat ataupun mendistribusikan buku dengan jumlah yang banyak tentu juga akan membutuhkan modal yang banyak. Namun jika menerbitkan buku melalui penerbit mayor segala kebutuhan untuk produksi pembuatan buku hingga distribusi buku semuanya akan ditanggung oleh penerbit mayor, sehingga penulis hanya perlu focus untuk membuat naskah dan memikirkan promosi buku yang akan diterbitkan.
Penerbit Mayor Kurang Dukungan Promosi
Meskipun penerbitan ditangani oleh penerbit mayor, namun tak serta merta urusan promosi juga bisa dilakukan secara penuh oleh penerbit. Hal ini dikarenakan satu penerbit saja pasti akan mengurusi begitu banyak buku yang diterbitkan sehingga pasti promosi juga akan terpecah-pecah bahkan mungkin tidak semua buku bisa mendapatkan dukungan promosi yang sama. Oleh karena itu, meskipun tetap ada dukungan promosi dari penerbit, sebagai penulis harus tetap bertanggung jawab dalam memasarkan buku yang dibuat.
Penerbit Mayor Dengan Ratusan Naskah
Jika sudah diterbitkan akan mendapatkan promosi yang kurang maksimal maka sebelum diterbitkan pun juga harus bersaing dengan ratusan atau bahkan ribuan naskah yang masuk ke penerbit mayor tersebut. Begitu banyak penulis yang ingin diterbitkan oleh penerbit mayor, sehingga tak mengherankan jika satu penerbit dalam satu hari bisa saja menerima ratusan naskah yang dikirimkan kepada meraka. Saat ini terjadi pastinya penulis harus sabar mengantri dan harus memilikiĀ naskah yang mampu bersaing dengan naskah tersebut.